Memperat Silaturahmi, BCIP dan Grup Usaha Millennium Gelar Bukber

  • Bagikan

Jakarta – PT Bumi Citra Permai Tbk (BCIP) menggelar acara buka puasa bersama antara jajaran manajemen perusahaan dan seluruh karyawan yang tergabung dalam Grup usaha Millennium. Buka puasa bersama yang mengangkat tema “Mempererat Tali Silaturahmi, Come And Share The Joy of Breaking Fast Together’’ berlangsung di kantor pusat Gedung Millennium Group, Jl. Kramat Raya No 32-34, Jakarta Pusat, Rabu (19/3/2025).

Tampak hadir dalam acara tersebut Founder Millennium Group Tahir Ferdian, Komisaris PT. Bumi Citra Permai Tbk, Efendi Halim dan Direktur Utama PT. Bumi Citra Permai Tbk, Edward Halim.

Dalam sambutannya, Edward Halim menyampaikan bahwa, acara tersebut bertujuan untuk mempererat hubungan antar karyawan serta menciptakan lingkungan kerja yang harmonis.

Selain itu dia berharap momentum kebersamaan juga dapat menjadi bahan evaluasi bersama, khususnya evaluasi diri sendiri, apa yang telah dikerjakan satu tahun ini dan apa yang akan di kerjakan untuk tahun ke depan.

Lebih lanjut Edward Halim menjelaskan, sinkronisasi antar departemen sangat diperlukan sehingga tujuannya mencapai kerja sama satu tim yang luar biasa tercapai.

“Harmonisasi itu sangat diperlukan teman-teman supaya menambah manfaat buat tim yang lain, Kita bisa mengisi kekosongan yang diperlukan oleh tim yang lain. Nah itu pesan singkat saya, semoga kita bisa mencapai bersama. Selamat Hari Raya Idul Fitri, mohon maaf lahir dan bathin, ’’ ujarnya.

Sementara itu Efendi Halim selaku Komisaris PT. Bumi Citra Permai Tbk, berharap acara tersebut akan semakin termotivasi seluruh karyawan untuk bekerja dengan semangat kebersamaan dan kebahagiaan.

“Saya pastikan di bawah pimpinan bapak Edward Halim dan teman-teman, akan membuat satu terobosan di tahun 2025 ini, akan lebih baik dan lebih baik lagi. Itu pun harus diimbangin dengang kontribusi dari teman-teman dan jangan patah semangat, gitu loh. Saling menyalahkan itu tidak menyelesaikan masalah, yang penting kita sama-sama duduk mari kita bicarakan apa sih yang menjadi kontribusi kita untuk melangkah yang lebih baik ke depan,’’ tukasnya.

Mengakhiri sambutanya, ia pun berharap seluruh karyawan dan manajemen mesti satu hati memperbaiki apa yang menjadi kekurangan, dan fasilitas kawasan akan diperbaiki.

 

SEKILAS PT. BUMI CITRA PERMAI TBK

 PT Bumi Citra Permai Tbk, (BCIP) adalah merupakan perusahaan properti dan real estate yang berfokus pada pengembangan kawasan industri dan pergudangan, dengan proyek utamanya adalah Kawasan Industri Millennium  seluas 1.800 hektar di Kabupaten Tangerang  .

Perusahaan yang telah berdiri sejak 2000 dan telah terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2009 tersebut, memposisikan diri sebagai developer kawasan industri yang dapat diperhitungkan, baik oleh pelaku industri dalam negeri maupun luar negeri, dan memiliki produk kawasan industri yang berkualitas.

Sebagai perusahaan yang terdaftar di BEI, PT Bumi Citra Permai Tbk telah memenuhi standar -standar keuangan dan tata kelola yang ketat, serta melakukan pengungkapan informasi yang tepat dan transparan kepada publik dan pemegang saham.

Millennium Industrail Estate, adalah kawasan Industri seluas 1800 Ha terletak di Cikupa, Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten, yang memulai aktivitas komersil sejak tahun 2003 dengan menyediakan Kavling Industri, Ruang Gedung Industri disewakan,  Gudang / Pabrik Jual/Sewa , Serta fasilitas penunjang lainya mencakup yaitu jaringan air bersih, listrik, jalur telepon, pipa gas, pemadam kebakaran, jalan beton, dan keamanan 24 jam.

Millennium Industrial Estate saat ini dihuni lebih dari 500 tenant dari perusahaan-perusahaan industri yang berasal dari berbagai negara antara lain Indonesia, Jepang, Korea, China, Amerika, serta Australia dan negara lainnya.

Selain penyedian Kavling Industri, Bangunan pabrik dan pergudangan, PT Bumi Citra Permai Tbk, melalui anak perusahaannya PT Milwater Pratama Mandiri, mengoperasikan bisnis pengolahan air bersih pada tahun 2011,  dan PT. Millennium Power dengan kapasitas (240MG x 2) dalam penyediaan Energy Listrik  di Kawasan Industri Milenium di Cikupa. (Red/Ihd)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *